Cara Transfer Uang Lewat ATM BCA Ke BRI
Cara Transfer Uang Lewat ATM BCA ke BRI bisa Anda lakukan dengan mudah dan cepat melalui metode yang akan saya berikan di bawah ini. Jadi tenang, buat Anda yang belum mengetahui caranya silahkan di simak baik-baik.
ATM adalah layanan yang diciptakan untuk memudahkan setiap nasabah melakukan transaksi baik secara tunai maupun non-tunai dengan cepat dan aman.
Poin plusnya Anda dapat melakukan transfer melalui mesin ATM BCA tanpa harus mendaftarkan nomor rekening tujuan terlebih dahulu. Hal ini jelas berbeda ketika Anda melakukan transfer lewat BCA Mobile. Oke, berikut ini caranya:
Cara Transfer Uang Dari ATM BCA ke BRI
- Masukan Kartu ATM dengan benar, lalu Masukin Pin.
- Pilih menu transfer.
- Kemudian pilih “Transfer Antar ke Bank Lain”
- Masukan Nominal uang yang akan di transfer.
- Masukkan kode bank tujuan (kode BRI : 002) yang kemudian diikuti dengan nomer rekening tujuan. Misalnya, nomor rekening tujuan adalah (128912820778055), jadi yang dimasukkan adalah (002128202891778055).
- Lalu konfirmasi “Ya” untuk melanjutkan transfer atau tekan “Tidak” untuk membatalkan.
- Masukkan PIN BCA Anda, lalu tekan "YA/OK". Jika layar ATM menampilkan data transaksi yang akan diproses. Lalu tekan "YA", apabila semua sudah benar.
- Tunggu beberapa saat sampai transaksi selesai. Perlu diketahui, untuk biaya transfer BCA ke BRI atau BRI ke BCA yaitu sebesar Rp.6.500.
Cara Transfer Uang BCA ke BRI Via BCA Mobile
Pertama Anda harus daftarkan terlebih dahulu nomor rekening tujuan yang akan di transfer, hal ini supaya Anda bisa melakukan transaksi transfer. Untuk caranya sebagai berikut:
- Silahkan masuk ke aplikasi BCA Mobile Anda. Pilih menu m-BCA.
- Kemudian pilih m-Transfer.
- Daftar Transfer.
- Antar Bank.
- Masukan no rekening tujuan, jangan lupa pilih jenis bank yang akan didaftarkan.
- Lalu klik Send, cek dulu apakah nama dan no rek sudah sesuai.
- Klik Ok.
- Masukan PIN Anda.
- Klik OK. Selesai.
Mendaftarkan no rekening biasanya memerlukan biaya sms yaitu pulsa sebesar 1500.
Setelah mendaftarkan no rekening tujuan, barulah Anda dapat melakukan transfer ke nomor rekening yang akan dituju. Untuk caranya sebagai berikut:
- Silahkan login ke aplikasi BCA Mobile Anda. Pilih menu m-BCA.
- Kemudian pilih m-Transfer.
- Transfer.
- Antar Bank.
- Pilih jenis/tipe bank misalnya BRI.
- Masukan no rekening tujuan.
- Masukkan nominal atau jumlah uang yang ingin di transfer.
- Klik Send.
- Klik Ok.
- Masukan PIN.
- Lalu klik Ok. Selesai.
Keuntungan menggunakan mesin ATM
- Jika akan melalukan transaksi transfer tidak perlu mendaftarkan nomor rekening tujuan terlebih dahulu.
- Dapat melakukan transaksi penarikan, transfer, dan setoran tunai maupun non-tunai.
Keuntungan menggunakan BCA Mobile
- Praktis.
- Tidak perlu pepergian.
- Tidak perlu antri.
- Dapat melakukan transaksi di manapun dan kapanpun.
Demikian pembahasan mengenai Cara Transfer Uang Lewat ATM BCA ke BRI. Apabila ada pertanyaan silahkan tulis di kolom komentar. Terimakasih atas kunjungannya dan selamat mencoba.
Posting Komentar untuk "Cara Transfer Uang Lewat ATM BCA Ke BRI"