5 Prospek Kerja Lulusan Akamigas Balongan Beserta Gajinya Yang Menggiurkan
Bulan Bintang 7 - Prospek kerja lulusan Akamigas Balongan terus menjadi perbincangan hangat serta sangat diminati oleh para calon mahasiswa. Hal tersebut dikarenakan, bidang tersebut mampu menjamin masa depan para pekerja karena memiliki gaji atau penghasilan yang tinggi hingga mencapai ribuan dolar per bulan.
Prospek Kerja Lulusan Akamigas Balongan Dengan Gaji Tinggi
Pada dasarnya, lulusan dari program studi Akamigas Balongan memiliki kemampuan dan ilmu pengetahuan mengenai eksploitasi, eksplorasi pada sumber daya alam. Dalam hal ini, para alumni akan fokus pada sektor Migas atau minyak dan gas. Berikut beberapa prospek kerja para lulusannya.
1. Analisis Quality Control dan Geological Data Technician
Yang pertama, Anda bisa berkarir menjadi seorang analis kontrol dan kualitas atau sebutan lainnya yaitu Quality Control. Tugas dari profesi tersebut adalah melakukan pengujian guna melihat bagaimana kualitas dari bahan baku, produk setengah jadi, dan produk jadi. Selain itu juga bertugas melakukan tes pada stabilitas sampel. Dari pekerjaan ini, umumnya pekerjaan akan digaji i Rp7.000.000 per bulan.
Berikutnya, Anda bisa berprofesi sebagai geological data technician. Tugas utama dari pekerjaan ini adalah mengoperasikan serta menyesuaikan sebuah peralatan yang digunakan untuk menghasilkan data geologi. Umumnya, perusahaan di bidang akan menggaji Anda sekitar Rp.8.000.000 per bulan.
2. Insinyur Perminyakan dan Teknisi Geologi Perminyakan
Selanjutnya yaitu Anda bisa bekerja menjadi seorang insinyur dalam bidang perminyakan. Pekerjaan ini memiliki tugas guna memperkirakan kapabilitas atau kemampuan dalam pembuatan dan nilai ekonomis yang terdapat sumur migas. Selain itu, Anda juga bekerja untuk pengembangan rencana
Kemudian, peluang kerja berikutnya yaitu menjadi seorang teknisi geologi dan perminyakan. Apabila Anda bekerja dibidang ini, makan tugasnya adalah membantu ilmuwan ataupun insinyur pada penggunaan alat ukur berbasis elektronik, nuklir, dan sonic gaji yaitu sekitar Rp13.000.000 per bulan.
3. Ahli Teknik Energi dan Tambang
Prospek kerja lulusan Akamigas Balongan berikutnya yaitu dapat bekerja menjadi seorang ahli teknik energi. Tugas dari profesi ini ialah membuat sebuah rancangan dan proses pengembangan, hingga mengevaluasi suatu proyek ataupun program terkait energi. Gaji pekerjaan ini yaitu Rp7.500.000.
Bidang lainnya yang mungkin bisa Anda geluti Sebagai lulusan Akamigas Balongan pada dasarnya tidak cuma di sektor tambang dan minyak saja. Referensi profesi selanjutnya yaitu merambah ke ranah pertambangan mineral padat.. Rata-rata gaji sebagai ahli tambang yaitu sekitar Rp7.000.000 per bulan.
4. Ahli Geologi dan Teknik Minyak Bumi
Setelah menyelesaikan pendidikan kuliah, Anda bisa memilih profesi sebagai seorang ahli geologi. Melalui bekal ilmu yang didapatkan, masuk ke dalam sektor dari pekerjaan tersebut sangatlah mungkin. Gaji untuk para pekerjanya yaitu berkisar Rp6.000.000 hingga mencapai Rp.10.000.00 per bulan.
Menjadi seorang ahli teknik minyak bumi merupakan pekerjaan lainnya yang bisa Anda tekuni. Tugas dari profesi ini ialah membuat sebuah metode guna meningkatkan ekstraksi dalam hal minyak dan gas hingga produksi dan memodifikasi desain terhadap peralatan. Diketahui gajinya Rp7.000.000 per bulan.
5. Ahli Energi Industri dan Keselamatan Tambang
Prospek kerja berikutnya yang berlaku untuk para lulusan Akamigas Balongan adalah menjadi seorang ahli energi industri. Memiliki kesamaan dengan ahli teknik energi, karena kaitan pekerjaannya berhubungan langsung pada unsur energi. Hanya saja berbeda di sektor tugas kerja utamanya.
Peluang kerja selanjutnya yang dapat Anda jadikan referensi setelah menyelesaikan pendidikan yaitu menjadi seorang ahli keselamatan tambang. Selama dibangku perkuliahan, para alumninya akan mendapatkan sebuah ilmu mengenai hal ini dan memiliki gaji berkisar Rp7.000.000 per bulan.
Itulah tadi pembahasan mengenai beberapa prospek kerja lulusan Akamigas Balongan. Seperti yang diketahui bahwa sektor minyak dan gas merupakan sebuah industri besar dengan keberadaannya di seluruh dunia. Oleh sebab itu, dibutuhkan tenaga ahli guna menangani sumber daya alam yang tepat.
Posting Komentar untuk "5 Prospek Kerja Lulusan Akamigas Balongan Beserta Gajinya Yang Menggiurkan"