Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Cara download video TikTok Tanpa Watermark Tanpa Aplikasi

Aplikasi TikTok saat ini memang semakin populer dan sangat digemari oleh sebagian masyarakat baik itu anak-anak, remaja, maupun orang tua.

Cara download video TikTok Tanpa Watermark Tanpa Aplikasi


Dan konten dalam video TikTok juga beragam, mulai dari video lucu, video viral, quotes, percintaan, hampir semua ada dalam aplikasi tersebut.

Cara Download Video Tiktok Tanpa Watermark di Hp Android


Dari beragam video tersebut, tak jarang orang-orang ingin mendownload video TikTok tanpa watermark. Karena selain watermark TikTok, video yang diunduh juga menyertakan nama dan id si pembuat video.


Cara menghilangkan watermark TikTok?


Berikut ada 3 cara mudah untuk menghilangkan watermark di TikTok, kamu bisa sesuaikan dengan keinginan kamu sendiri loh.


1. ssstik.io


Buat kamu yang tidak mau mendownload aplikasi tambahan bisa memakai cara ini, situs web tersebut bisa menghilangkan watermark video TikTok yang akan kamu download. Caranya sebagai berikut.


  1. Bukalah aplikasi TikTok kemudian pilihlah salah satu video yang ingin kamu download.

  2. Klik Share, lalu klik salin tautan atau copy link.

  3. Masuk ke situs ssstik.io.

  4. Pastekan link atau tautan video TikTok tadi ke kolom URL yang telah disediakan.


2. Kapwing Studio


Untuk download video TikTok tanpa Watermark, Kamu juga bisa menggunakan cara yang satu ini. Dengan situs web Kapwing Studio ini, kamu tidak harus repot menginstal aplikasi apapun. Jadi akan menghemat penyimpanan internal smartphone mu.

Caranya sebagai berikut.


  1. Masuklah ke aplikasi Tiktok.
  2. Tonton terlebih dahulu video yang ingin kamu download, kemudian silakan klik pada ikon Bagikan/Share.
  3. Setelah itu, silakan klik Salin Tautan.
  4. Setelah itu, bukalah situs Kapwing Studio, atau kamu bisa klik di sini, www.kapwing.com/studio.
  5. Klik Get Started, nanti akan langsung mengarah ke halaman editing utama. Yang perlu kamu lakukan adalah pastekan link video TikTok tadi ke dalam kolom link URL yang telah disediakan.
  6. Jika videonya sudah muncul, kemudian klik Edit Video - Crop.
  7. Setelah selesai, klik Done Cropping untuk kembali ke halaman editing utama. Jika dirasa cukup, klik Publish.


Jika kamu menggunakan situs ini, video TikTok akan dipotong sehingga tidak beresolusi 16:9 seperti semula.


3. Aplikasi SnapTik


Pada umumnya pengguna Android tidak akan bisa menghapus watermark TikTok langsung melalui sistem, tapi tenang, kita masih bisa menggunakan aplikasi tambahan yang bernama SnapTik dengan mudah. Berikut langkah-langkahnya.


  1. Masuk ke aplikasi Tiktok.
  2. Tonton dulu video yang ingin kamu download, kemudian klik ikon Bagikan/Share, klik Salin Tautan.
  3. Buka Google Play dan download aplikasi SnapTik -Video.
  4. Setelah terinstal, masuklah ke dalam aplikasi, kemudian Pastekan link tautan video TikTok tadi ke dalam URL dan Download.
  5. Akan muncul beberapa pilihan download, pilihlah yang paling atas bernama Download Video (No Watermark) dan tinggal tunggu video selsai di unduh deh. Selesai.


Bagaimana mudah kan, itulah beberapa tips cara download Video TikTok no Watermark. Selamat mencoba semoga bermanfaat.

Posting Komentar untuk "Cara download video TikTok Tanpa Watermark Tanpa Aplikasi"