5 Prospek Kerja Pendidikan Luar Sekolah Dan Ruang Lingkupnya
Mungkin masih banyak orang yang merasa pesimis terhadap prospek kerja pendidikan luar sekolah. Hal itu dikarenakan anggapan tentang lulusan dari jurusan tersebut sulit untuk mencari pekerjaan karena peluangnya sempit. Padahal nyatanya tidak, hanya saja belum banyak yang mengetahuinya.
Beberapa Prospek Kerja Pendidikan Luar Sekolah Berdasarkan Ruang Lingkupnya
Program studi pendidikan luar sekolah atau lebih dikenal dengan nonformal merupakan sebuah jurusan yang mempelajari tentang berbagai macam untuk memberdayakan masyarakat. Mulai dari membagi ilmu pengetahuan, memberi arahan serta masih banyak lagi. Berikut beberapa prospek kerjanya.
1. Bekerja Di Badan Koordinasi Keluarga Berencana Nasional (BKKBN)
Peluang kerja pertama yang mungkin bisa ditekuni oleh lulusan dari program studi pendidikan luar sekolah adalah menjadi bagian Badan Koordinasi Keluarga Berencana Nasional atau (BKKBN). Pasalnya, antara tugas pekerjaan dengan semua pengetahuannya sangat relevan mengenai fokusnya.
Tugas utama dari Badan Koordinasi Keluarga Berencana Nasional adalah merumuskan berbagai macam kebijakan nasional, ekonomi pembangunan dan memadukannya. Selain itu, perlunya memahami mengenai penetapan norma dan prosedur sesuai standar yang telah ditentukan hingga memberikan edukasi masyarakat.
2. Bekerja Di Ditjen PAUD dan DIKMAS
Bekerja di Direktorat Jenderal PAUD dan Pendidikan Masyarakat sangatlah mungkin bagi para alumni program studi PLS. Hal tersebut dikarenakan, spesifikasi yang dibutuhkan oleh lembaga ataupun Ditjen serta DIKMA mampu dipenuhi oleh lulusan dari jurusan tersebut berkat semua bekal pengetahuannya.
Ditjen PAUD dan DIKMAS secara umum memiliki tugas utama yaitu melakukan pengembangan terhadap pendidikan usia dini dan juga masyarakat. Selain itu, fokus lainnya ialah memetakan mutu pendidikan memfasilitasi pendukung proses belajar hingga merancang berbagai program efektifitas.
3. Menjadi Fasilitator dan Pengelola PAUD
Prospek kerja pendidikan luar sekolah berikutnya adalah menjadi fasilitator ataupun pengelola PAUD. Dalam hal ini biasanya para alumni dari program studi tersebut lebih memilih untuk berprofesi sebagai tenaga pengajar atau guru yang berfokus pada pendidikan usia dini (PAUD) serta masyarakat umum.
Seperti yang diketahui, tugas seorang fasilitator adalah memberikan sebuah fasilitas berupa apapun dengan harapan mampu mendukung perkembangan pendidikan usia dini. Salah satu profesi paling dekat adalah menjadi guru. Selain itu, Anda juga dapat mengelola semua kegiatan belajar mengajar.
4. Pusat Kegiatan Pendidikan Masyarakat
Pusat kegiatan pendidikan masyarakat adalah sebuah lembaga berfokus pada kegiatan yang diselenggarakan secara langsung atau di luar dari sistem pendidikan formal. Hal tersebut bertujuan agar mampu membantu pengembangan dalam hal pendidikan masyarakat dimulai dari sedini mungkin.
Selain itu, pusat kegiatan pendidikan masyarakat juga berperan penting dalam memberikan sebuah informasi mengenai berbagai macam jenis program pembelajaran. Tujuannya adalah meningkatkan kemampuan terutama tentang keterampilan fungsional yang sifatnya pemberdayaan suatu potensi.
5. Bekerja Di Badan Pemberdayaan Masyarakat
Badan Pemberdayaan Masyarakat merupakan sebuah lembaga mitra strategis yang keberadaannya di luar dari pemerintah. Hal tersebut bertujuan untuk membantu meningkatkan potensi dan partisipasi pelayanan masyarakat dan sebagai lulusan jurusan PLS Anda bisa menjadi bagian lembaga BPM.
Tugas lain dari adanya lembaga pemberdayaan masyarakat adalah membuat sebuah strategi atau perencanaan guna berlangsungnya pembangunan di suatu daerah seperti pedesaan. Oleh sebab itu, secara tidak langsung badan ini merupakan sebuah wadah guna menampung aspirasi masyarakat.
Itulah tadi pembahasan mengenai beberapa prospek kerja pendidikan luar sekolah berdasarkan ruang lingkupnya. Terlepas dari daftar pekerjaan diatas, masih ada lembaga lainnya yang bisa Anda geluti setelah menyelesaikan pendidikan bahkan membangun sebuah yayasan pemberdaya masyarakat.
Posting Komentar untuk "5 Prospek Kerja Pendidikan Luar Sekolah Dan Ruang Lingkupnya"