3 Makanan Berbahaya Untuk Kelinci Namun Sering Diberikan
Kelinci adalah hewan yang sangat lucu, imut dan menggemaskan. Hampir semua orang menyukai binatang yang satu ini. Seperti halnya manusia kelinci juga butuh makan untuk bertahan hidup, namun kita tidak boleh memberi sembarang makanan untuk kelinci.
Makanan berbahaya bagi kelinci
1. Wortel
Pasti kelinci kalian akrab banget sama wortel, atau jangan-jangan kalian sering banget nih ngasih wortel tiap hari ke kelinci kalian. Wortel itu ternyata bukanlah makanan pokok kelinci, mungkin karena kita dulu keseringan nonton film kartun yang dimana makanan pokok hewan kelinci adalah wortel. Ternyata itu hanya di film ya, sebenarnya wortel bukan makanan pokok kelinci.
Karena di habitatnya atau di alam liar ternyata kelinci tidak memakan wortel, justru malah daunnya yang dimakan. Wortel makanan yang kurang baik untuk kelinci apabila terlalu sering, Hal ini dikarenakan wortel mengandung glukosa yang sangat tinggi, yang mengakibatkan kelinci kamu mengalami obesitas atau bisa mendukung penyakit-penyakit lainnya seperti diabetes.
Jadi sebaiknya berilah makan wortel kelinci seminggu 2 kali atau 1 minggu sekali saja, wortel itu cemilan kelinci bukan makanan pokok kelinci.
2. Kangkung
Siapa sih yang gak kenal kangkung, mengapa saya masukan kangkung kedalam daftar makanan yang berbahaya untuk kelinci? Kangkung mengandung Oksalat, Oksalat ini bisa mengikat kalsium, padahal kelinci itu butuh kalsium, jadi ketika kelinci keseringan makan kangkung maka kelinci akan kekurangan kalsium.
Hal ini bisa menyebabkan kelinci kejang-kejang dan mati. Selain itu kangkung mengandung zat besi yang sangat tinggi, jadi kangkung dapat menghambat penyerapan kalsium dan mengganggu daya ikat terhadap hemoglobin apabila diberikan secara berlebihan.
3. Kol
Selanjutnya makanan yang berbahaya bagi kelinci adalah Kol. Sebenarnya tidak dilarang memberi makan kelinci dengan kol, tapi perlu di ingat ya tidak boleh memberikan makanan kol ke kelinci secara berlebihan, karena dapat membahayakan kelinci kesayangan kalian.
Karena kol ini mengandung gas yang cukup tinggi, dan biasanya kalau kelinci dikasih makan kol perut si kelinci akan kembung, maka si kelinci akan mengalami kematian. Jadi sebaiknya apabila kalian ingin memberikan kol untuk makanan kelinci usahakan tidak secara berlebihan.
Posting Komentar untuk "3 Makanan Berbahaya Untuk Kelinci Namun Sering Diberikan"