Cara Merubah Font Di Whatsapp Dan Instagram Menjadi Unik
Cara merubah font di wa (dok/ahmadokifahruli) |
Cara Merubah Font di Wa Dengan Mudah
Cara merubah font di whatsapp dan instagram menjadi unik ternyata mudah banget bisa kalian lakukan loh. Pasti kalian pernah melihat salah satu teman kalian tulisan maupun jenis font di whatsapp dan instagram kok berbeda. Nah kali ini saya akan berbagi tips untuk mengobati rasa penasaran kalian sekaligus supaya kalian tau bagaimana tips nya.
Bagi kalian yang udah bosen dengan tampilan whatsapp maupun instagram bisa pakai cara yang satu ini. Lumayan kan tampilan whatsapp dan instagram jadi makin kece. Yang lebih asiknya mengubah font di whatsapp maupun instagram tanpa aplikasi. Makanya hampang banget deh gak perlu ribet.
Whatsapp meluncurkan fitur baru untuk mengubah jenis font menjadi tebal (bold), miring, dan teks yang dicoret (strikethrough) di tahun 2016. Selain itu tulisan di whatsapp juga bisa di ganti menggunakan font atau gaya lain sesuka kita tanpa perlu menginstal aplikasi tambahan. Kan lumayan gak perlu repot-repot download aplikasi yang bisa memakan memori ponsel kalian.
Caranya yaitu kalian tinggal pergi ke website pengubah font whatsapp, salah satunya www.fontforinstagram.com. Sebenarnya website ini untuk mengubah font instagram, tapi tenang ternyata juga bisa untuk mengubah font whatsapp. Kalian bisa mengubah jenis font yang ingin digunakan dalam caption instagram. Caranya gampang banget kok kalian tinggal "copy paste".
Kalian bisa masuk ke situs tersebut, setelah itu kalian akan dihadapkan dengan sebuah kolom besar di bagian atas. Otomatis halaman tersebut akan menyajikan sejumlah jenis huruf dan tulisan. Lalu tinggal kalian pilih deh font sesuai selera kalian.
Selain website fontforinstagram ada pula situs lain yang bisa kalian gunakan untuk merubah jenis font maupun tulisan di instagram dan whatsapp. Cara menggunakannya juga serupa, kalian tinggal ketikkan teks yang di inginkan pada kolom yang tersedia.
Secara otomatis akan muncul beberapa jenis font dan berbeda. Kalian bisa memilih salah satu di antara font tersebut, lalu kalian copy dan font siap untuk di gunakan. Kedua website tersebut menyajikan lebih dari 45 jenis font yang siap digunakan, seperti flip up text, neon text, wide text, tiny text, dan masih banyak lagi lainnya yang perlu kalian coba.
Posting Komentar untuk "Cara Merubah Font Di Whatsapp Dan Instagram Menjadi Unik"