5 Prospek Kerja Hubungan Internasional, Pekerjaan Para Eksekutif Papan Atas
Sebelum menentukan pilihan jurusan ini, ada baiknya untuk mengetahui terlebih dahulu prospek kerja hubungan internasional agar nantinya tidak bingung lagi. Program studi ini sangat cocok bagi Anda yang menyukai interaksi skala mancanegara. Pasalnya, semua akan dipelajari dalam materi kuliahnya.
Prospek Kerja Hubungan Internasional yang Wajib Anda Ketahui
Program studi Hubungan Internasional atau disingkat HI memfokuskan mahasiswanya untuk mempelajari mengenai interaksi, komunikasi hingga relasi guna membangun ikatan negara. Ada banyak peluang pekerjaan bagi para alumni, simak penjelasan berikut tentang daftar prospek kerjanya.
1. Menjadi Duta Besar
Prospek kerja dari lulusan program studi Hubungan Internasional adalah menjabat sebagai duta besar. Profesi ini bertugas untuk dapat mempresentasikan negaranya kepada sebuah organisasi mancanegara. Namun, agar bisa masuk dan mengambil posisi ini dibutuhkan sosok yang luar biasa.
Pada dasarnya, tugas ada beberapa tugas utama dari duta besar. Pertama ialah menjaga serta melindungi warga negara asalnya yang berada di negara lain untuk berbagai alasan. Selain itu, fungsi lainnya adalah membangun sebuah hubungan antarnegara guna memenuhi kepentingan negara.
Menjadi Duta Besar juga bisa Anda raih jika Anda lulusan dari Ilmu Komunikasi, dengan peluang yang sama dengan para lulusan hubungan internasional.
2. Government Relations Officer
Banyaknya perusahaan asing yang berada di Indonesia membuat Anda memiliki kesempatan untuk bekerja sebagai government relations officer. Tugasnya adalah untuk mendiskusikan suatu hal kepada para politisi mengenai berbagai macam kebijakan terkait bisnis agar semuanya berjalan dengan baik.
Dengan kata lain, menjadi seorang government relations officer dituntut untuk mampu berkomunikasi secara baik. Hal tersebut dikarenakan, agar dapat membangun sebuah hubungan antar pemerintahan dan perusahaan asing. Bisa dikatakan tugasnya adalah sebagai jembatan antara kedua pihak.
3. Konsultan Internasional
Prospek kerja hubungan internasional berikutnya adalah menjadi konsultan internasional. Tugasnya adalah membantu suatu perusahaan dalam hal menjawab berbagai macam pertanyaan mengenai aktivitas di pasar internasional. Profesi ini memiliki ruang lingkup kerja yang sangat luas.
Menjadi seorang konsultan internasional memiliki dua kategori yaitu terikat pada suatu perusahaan sehingga selalu diandalkan untuk mengatasi masalah bisnis internasional. Kedua adalah tak terikat, secara sederhananya ialah hanya bekerja di waktu tertentu atau diminta sebatas sebuah proyek saja.
4. Staf Kedutaan
Kesempatan menjadi bagian dari staff kedutaan sangat mungkin didapatkan bagi para lulusan program studi hubungan internasional. Pasalnya, semua spesifikasi yang dibutuhkan oleh profesi ini telah dipelajari selama menempuh pendidikan. Jadi, Anda sudah dibekali ilmunya setelah selesai kuliah.
Tugas dari staff kedutaan adalah bertanggung jawab atas semua kegiatan divisinya. Misalkan staff ekonomi, maka Anda akan mengurus seluruh aktivitas perekonomian seperti negosiasi tentang pajak dan lain sebagainya. Jadi, secara tidak langsung profesi ini ikut serta dalam membangun negara.
5. Tenaga Ahli Anggota DPR RI
Menjadi tenaga ahli anggota DPR RI sangat mungkin bisa Anda lakoni setelah menyelesaikan pendidikan kuliah. Tugas utama dari profesi ini adalah membantu anggota dewan perwakilan rakyat dalam berbagai macam hal. Mulai dari merancang kajian, hingga menganalisis kebutuhan lainnya.
Selain itu, profesi ini bertugas mengawasi serta mengontrol fungsi dari DPR terkait legislasi. Kemudian, peran dari seorang tenaga ahli ini adalah memastikan semua aktivitas yang berkaitan dengan anggota DPR dapat berjalan lancar. Oleh sebab itu, wajib memberikan laporan serta data tentang kegiatannya.
Itulah tadi pembahasan mengenai beberapa prospek kerja hubungan internasional. Selain itu, Anda juga menjadi seorang politikus hingga jurnalis. Hal tersebut dikarenakan, antara bidang dan keilmuannya memiliki banyak kesamaan.
Posting Komentar untuk "5 Prospek Kerja Hubungan Internasional, Pekerjaan Para Eksekutif Papan Atas"